Plt Gubernur Sultra Resmikan 32 Item Pembangunan Pemprov

512
Plt Gubernur Sultra Resmikan 32 Item Pembangunan Pemprov
PENANDATANGANAN PRASASTI - Plt. Gubernur Sultra Saleh Lasata meresmikan 32 proyek pembangunan pemerintah provinsi Sultra saat apel gabungan terakhir di Kantor Gubernur Sultra, Senin (12/2/2018). Ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Plt Gubernur Saleh Lasata. (Sitti Nurmalasari/ ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Pelaksana tugas (Plt) Gubernur Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) Saleh Lasata meresmikan 32 item pembangunan pemerintah provinsi.

Peresmian dilakukan bersamaan dengan pelaksanaan apel gabungan lingkup pemprov di Kantor Gubernur Sultra, Senin (12/2/2018). Ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Plt Gubernur Sultra Saleh Lasata.

Adapun 32 item itu adalah kantor gedung Dinas Cipta Karya Bina Kontruksi dan Tata Ruang, gedung SMAN 2 Ladongi dan SMAN 1 Dangia Kabupaten Kolaka Timur. Gedung Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Sultra.

Selanjutnya, gedung SMAN 23 Konawe Selatan, gedung DPRD Provinsi Sultra, rumah Jabatan Ketua DPRD dan Wakil Ketua I DPRD Provinsi Sultra, Masjid Baiturrahim Sekretariat DPRD, dan gedung Inkubator Provinsi Sultra.

BACA JUGA :  Pemerintah Salurkan Beras Cadangan Pangan Pemerintah untuk 219.428 KPM di Sultra

Kemudian, gedung prasasti hasil pembangunan 2008-2018, penataan ruang terbuka hijau kawasan Kompleks Bumi Praja Andounohu, ruang terbuka hijau kawasan Rumah Sakit Bahteramas Sultra.

Penataan ruang terbuka hijau kawasan wisata Hutan Mangrove Teluk Kendari, penataan ruang terbuka hijau kawasan Wisata Pulau Bokori, dan gedung Dinas Transmigrasi dan Tenaga Kerja Provinsi Sultra.

Gedung Dharma Wanita Provinsi Sultra, penataan ruang terbuka hijau kawasan Wisata Olahraga Kompleks KONI, gedung Majelis Ulama Indonesia Provinsi Sultra, gedung Dinas Sumber Daya Air dan Bina Marga Provinsi Sultra. Jembatan Sungai Wanggu Konda Kabupaten Konsel.

BACA JUGA :  Sultra Ekspor 56 Ton Biji Pinang ke Negara Iran

Jembatan Sungai Ambololi Konda Kabupaten Konsel, Perumahan Khusus Purirano. Pelabuhan penyeberangan Kasipute-Pissing Kabupaten Bombana. Pelabuhan penyeberangan Raha-Pure. Gedung Pusat Distribusi Provinsi Sultra.

Gedung Kantor Meteorologi Sultra. Soft opening VIP Bandara Haluoleo dan Pelabuhan Khusus Pariwisata Bajoe. Gedung SMAN 1 Tolala Kabupaten Kolaka Utara Gedung SMAN 1 Morosi Kabupaten Konawe. Gedung SMAN 1 Tiworo Tengah Kabupaten Muna Barat. Dan gedung restoran dan dermaga wisata Pulau Bokori. (B)

 


Reporter: Sitti Nurmalasari
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini