Rektor UHO Lantik Enam Dekan, 3 Diantaranya Wajah Baru

1172
Rektor UHO Lantik Enam Dekan, 3 Diantaranya Wajah Baru
PELANTIKAN - Rektor Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari Muhammad Zamrun memberhentikan dan melantik 86 pejabat struktural dan nonstruktural di Auditorium Mokodompit UHO, Jumat (30/11/2018) sore. Enam diantara yang dilantik adalah dekan. (Sri Rahayu/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Rektor Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari Muhammad Zamrun memberhentikan dan melantik 86 pejabat struktural dan nonstruktural di Auditorium Mokodompit UHO, Jumat (30/11/2018) sore. Enam diantara yang dilantik adalah dekan.

Dari total enam dekan yang dilantik, tiga diantaranya merupakan wajah baru alias berganti sedangkan tiga lainnya masih dijabat oleh orang yang sama.

Adapun yang berganti adalah Dekan Fakultas Ilmu Budaya (FIB) yang kini dijabat Akhmad Marhadi, yang sebelumnya merupakan Wakil Dekan Bidang Akademik FIB. Selanjutnya Fakultas Peternakan resmi dipimpin oleh Ali Baim, yang sebelumnya Wakil Dekan Bidang Umum dan Perencanaan Keuangan Fakultas Peternakan, serta Fakultas Kehutanan dan Ilmu Lingkuhan (FHIL) yang kini dipimpin Aminuddin Mane Kandari, yang sebelumnya merupakan Ketua Senat UHO.

Sementara yang tidak bergeser dari jabatannya adalah Dekan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK) yang masih tetap dijabat La Sara, Dekan Fakultas Kesehatan Masyarakat yang masih dipimpin Yusuf Sabilu, serta Dekan Fakultas Farmasi yang kembali dipimpin Ruslin, yang sebelumnya menjadi PAW.

Rektor UHO Muhammad Zamrun mengucapkan selamat kepada seluruh pejabat struktural maupun nonstruktural yang baru saja dilantik, termasuk para dekan, baik yang masih tetap pada jabatannya maupun yang berganti.

“Semoga nantinya bisa menjalankan tupoksi (tugas pokok dan fungsi) dengan baik, sesuai dengan apa yang dijabatnya,” kata Zamrun.

Zamrun berpesan juga kepada dekan yang telah dilantik agar bisa bekerja dengan baik, tentu dengan bantuan civitas akademika fakultas untuk membenahi berbagai kekurangan-kekurangan di tahun-tahun sebelumnya. (b)

 


Kontributor: Sri Rahayu
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini