Sungai Tamborasi Masuk Tiga Besar Destinasi Unik Terpopuler API 2020

557
7 Surga Wisata Tersembunyi di Sulawesi Tenggara
Sungai Tamborasi (Sumber : internet)

ZONASULTRA.COM, KOLAKA – Sungai Tamborasi, Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara (Sultra) menempati posisi tiga besar destinasi unik terpopuler Anugerah Pesona Indonesia (API) 2020 berdasarkan hasil poling terakhir pada 31 Desember 2020.

Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Kolaka, Zulkarnain mengatakan pelaksanaan malam Anugerah Pesona Indonesia (API) 2020 digelar pada 19 Februari 2021 di Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT).

“Sudah ada penyampaian. Malam penganugerahannya digelar di Labuan Bajo pada 19 Februari 2021. Rencananya Bupati Kolaka akan menghadiri malam penganugerahannya tersebut bersama rombongan lainnya,” jelasnya ditemui di salah satu hotel di Kolaka, Kamis (14/1/2021).

Dijelaskan, sebelumnya Sungai Tamborasi yang terletak di Kecamatan Wolo ini menjadi salah satu nominasi destinasi unik terpopuler API 2020 bersama sembilan destinasi unik lainnya yang terdapat di wilayah Indonesia.

Sungai yang dikenal sebagai sungai terpendek di dunia ini berhasil menempati posisi tiga besar setelah dilakukan poling melalui SMS periode Agustus sampai Desember 2020. Zulkarnain mengapresiasi seluruh pihak yang telah memberikan dukungannya.

Meskipun tidak menjadi yang terbaik, akan tetapi prestasi ini sangat membanggakan bagi daerah. Karena bila dibandingkan dengan destinasi lainnya di Sultra yang juga masuk dalam nominasi API 2020 pada kategori berbeda, sepertinya tidak ada yang berhasil lolos masuk tiga besar.

BACA JUGA :  Tenunan Khas Daerah Sultra Tampil di Ajang Indonesia Fashion Week 2024

“Semua ini tidak terlepas dari dukungan masyarakat, pemerintah, dan stakeholder yang begitu besar. Selain itu, kami juga getol melakukan promosi yang luar biasa,” tambahnya.

Destinasi unik terpopuler yang menempati posisi pertama yaitu Museum Tsunami, Kota Banda Aceh. Sedangkan posisi kedua yaitu Dusun Sri Pengantin, Kabupaten Musi Rawas, Sumatera Selatan. (b)

 


Reporter: Sitti Nurmalasari
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini