Tiga PNS di Muna Terima Anugerah Satyalancana

272
Tiga PNS di Muna Terima Anugerah Satyalancana
HUT RI - Bupati Muna LM Rusman Emba saat menyerahkan Penghargaan Satyalancana Karya Satya pada upacara HUT RI ke 73 yang dilaksanakan di halaman Kantor Bupati Muna, Jumat (17/8/2018). (Kasman/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, RAHA-Kesetiaan dan pengabdian La Ege, Samaul Bait Ndimuri dan Hayril Samandi sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) di Pemkab Muna berbuah manis. Ketiganya diganjar penghargaan satyalancana karya satya karena sudah berbakti sebagai ASN masing-masing selama 10, 20 dan 30 tahun.

Anugerah itu kian sempurna diterima ketiganya karena disematkan langsung Bupati Muna, LM Rusman Emba usai upacara peringatan HUT RI ke 73 di halaman Kantor Bupati Muna, Jumat (17/8/2018), pagi. Ketiganya dianggap mampu memberi teladan soal pengabdian, disiplin dan loyalitas sebagai abdi negara.

Kata Rusman, pada pemberian penghargaan Satyalencana Karya Satya itu diharapkan dapat menjadi motivasi untuk meningkatkan kedisiplinan kerja. “Saya ucapkan selamat kepada ketiganya. Penghargaan ini adalah bentuk pembinaan untuk memupuk kedisiplinan, kesadaran serta tanggung jawab kita sebagai abdi negara, dan abdi masyarakat dalam kehidupan sosial,” kata mantan Ketua DPRD Sultra ini.

Kata Rusman, pemberian penghargaan tersebut telah mempertimbangkan aspek moral, dimana PNS dalam mengabdi dan melaksanakan tugas sebagai abdi negara memiliki tanggung jawab yang cukup berat. Karena menurutnya, penghargaan tersebut sangat penting untuk memotivasi kinerja PNS.

“Saya berharap kepada penerima penghargaan ini bisa meningkatkan kinerja sesuai dengan tugas pokok dan fungsi masing-masing, serta kepada PNS yang belum mendapatkan penghargaan tersebut dapat menjadikan motivasi untuk meraih pengahargaan ini,” tuturnya.

Salah satu penerima penghargaan, Samaul Bait Ndimuri mengaku sangat senang dan bangga meraih penghargaan itu, setelah 20 tahun ia mengabdi di Pemkab Muna. “Ini kebanggaan dan saya berharap PNS lain dapat menjadikan motivasi untuk bisa mendapatkan penghargaan serupa,” ucap pegawai yang menjabat sebagai Kabid Pembinaan PAUD dan Pendidikan Non Formal Dinas Pendidikan Muna itu.(B)

 


Reporter : Kasman
Editor : Abdi MR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini