Wabup Konawe Ajak Warga Sukseskan Pilkades Serentak

224
Gusli Topan Sabara
Gusli Topan Sabara

ZONASULTRA.COM, UNAAHA – Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak pada 130 desa di kabupaten Konawe, provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) bakal digelar 12 Desember 2019 mendatang.

Wakil Bupati Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra), Gusli Topan Sabara, mengajak seluruh masyarakat untuk ikut ambil bagian menyukseskan pesta demokrasi di tingkat desa.

Gusli menyebutkan sejauh ini persiapan Pemerintah Daerah (Pemda) dalam menyukseskan Pilkades serentak sudah mencapai 85 persen. Saat ini panitia 7 tinggal mempersiapkan Tempat Pemungutan Suara (TPS) dan hal-hal teknis lainnya.

Baca Juga : Tahapan Pilkades Dimulai Oktober, 650 Anggota BPD Konawe Belum Terima SK

“Kalo dari segi kesiapan, insyaallah Pemda Konawe sudah sangat siap untuk melaksanakan Pilkades serentak di 130 Desa yang ada. Yang perlu kita perhatikan saat ini adalah memberikan pendidikan politik bagi masyarakat kita agar tidak tercerai berai hanya karena perbedaan pandangan,” kata Gusli kepada awak zonasultra.id, Selasa (3/12/2019)

Berdasarkan laporan yang diterimanya, saat ini situasi politik jelang Pilkades serentak masih pada tahap wajar, sehingga ia optimis jika pesta demokrasi tingkat desa ini dapat terlaksana dengan baik.

Terkait dengan keamanan dan ketertiban, Gusli mengaku menyerahkan sepenuhnya kepada aparat kepolisian, meskipun pihaknya juga tetap akan menyiagakan Satpol PP dan Linmas (Hansip) di masing-masing desa yang menggelar Pilkades.

Baca Juga : Oktober, 130 Desa di Konawe Gelar Pilkades Serentak

“Anggarannya itu Rp5 juta per desa, dan ini dikelola langsung oleh panitia tujuh yang sudah dibentuk oleh Badan Permusyawaratan Desa (BPD),” Imbuhnya

Olehnya itu, Gusli mengimbau kepada seluruh masyarakat yang menggelar pilkades serentak agar tidak mudah terprovokasi dengan isu-isu yang hanya ingin memecah belah. Keamanan dan ketertiban tidak hanya menjadi tanggungjawab aparat kepolisian maupun TNI, tetapi merupakan tanggungjawab bersama yang harus terus dijaga.(b)

 


Kontributor : Restu Tebara
Editor : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini